Cara Mudah Pasang Peredam Panas Kap Mobil

 

Cara Pasang Peredam Panas Mobil

Semangat Pagi !!!

Sekarang lagi suka buat konten konten otomotif nih, terus lagi oprek oprek hard disk ada video saya saat pasang peredam panas untuk kap mobil. Kebetulan mobil yang saya pakai ini mobil sedan Toyota Soluna tahun 2000. Mobil pertama saya dan keluarga. Yang penting AC nya adem, gak rewel kalau dibawa jalan jalan.

Kalau kita mau pasang peredam panas kap mesin itu ada beberapa hal yang harus kita ketahui yaitu tipe mobil yang kita gunakan, karena tiap mobil bisa berbeda ukuran dan kebutuhannya dan bahan atau material dari peredam panas.

Bahan Material:

Dari material pembuatan, peredam kap mesin ini ada beberapa jenis.

 

Pertama, peredam kap mesin berbahan alumunium foil. Peredam jenis ini menggunakan lapisan aluminium yang dapat menjaga panas mesin agar tidak merambat ke kap mesin. 


Kedua, peredam kap mesin jenis glass wool. Material ini sangat baik dalam meredam suara mesin dengan baik, tapi kurang maksimal untuk meredam panas mesin.

 

Ketiga peredam kap mesin berbahan kombinasi glass wool dan aluminium foil. Jadi peredam kap mesin ini terdiri dari dua lapisan, glass wool dulu baru dilapis aluminium foil.

 

Tujuannya agar bisa meredam panas dan suara mesin lebih baik dibanding dua peredam sebelumnya.

Ada banyak sekali produk peredam kap mesin aftermarket.

Fungsi dan Manfaat yang bisa kita dapatkan setelah memasang peredam panas kap mesin mobil.

  • Mengurangi panas mesin yang bisa merusak cat kap mesin.
  • Mengurangi cat di kap mesin akan lebih cepat kusam dibanding bagian lainnya. Bahkan dalam beberapa kasus bisa menimbul gelembung-gelembung pada lapisan cat di kap mesin.
  • Peredam kap mesin memiliki dua fungsi, yaitu meredam panas dan meredam bunyi mesin.

 

Range harga mulai dari 25 rb - 450 rb. Bisa kamu dapatkan disini. Ada yang jual meteran, jadi kita harus potong sesuai dengan ukuran kap mesin mobil kita dan ada yang juga jual potongan, maksudnya sudah sesuai dengan kap mesin mobil kita, jadi kita tinggal tempelkan sesuai urutan kap mesin mobil kita.


OK itu saja yang bisa saya informasikan kali ini. Buat yang suka nonton Bapak Ngantukan boleh cek langsung di Channel Youtube saya.

 



Posting Komentar

0 Komentar

Close Menu